Rabu, 09 Maret 2016

Gerhana Matahari Total Tengah Berlangsung di Palu


Puncak gerhana di kota Palu terjadi pukul 08.38 WITA.
Gerhana Matahari Total Tengah Berlangsung di Palu
Fenomena gerhana matahari total 2016 (Ristekdikti)
VIVA.co.id - Gerhana matahari total (GMT) di wilayah Palu, Sulawesi Tengah, tengah berlangsung. GMT di kota itu mulai muncul pukul 07.27 WITA.

Seperti dilansir Twitter Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Rabu, 9 Maret 2016, gerhana matahari total di Palu puncaknya akan terjadi pada pukul 08.38 WITA.

Sementara itu, gerhana matahari sebagian juga mulai berlangsung di Manado, Sulawesi Utara; Ambon, Maluku; Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Di Kupang, gerhana matahari sebagian mulai pukul 07.28 WITA. Puncak gerhana terjadi pukul 08.37 WITA.

Di Ambon, gerhana mulai pukul 08.33 WITA. Puncak gerhana pada pukul 09.49 WITA

Di Manado, gerhana matahari sebagian mulai pukul 07.34 WITA. Puncak gerhana pada pukul 08.49 WITA.

Sumber: http://nasional.news.viva.co.id/news/read/745487-gerhana-matahari-total-tengah-berlangsung-di-palu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar